Diposting oleh ibnu blog on 23.52

Tool: Driver Ext2

Pengguna yang juga mengoperasikan partisi Linux secara berdampingan dengan Windows biasanya harus membuat partisi ketiga agar kedua sistem dapat bertukar data. Ini perlu dilakukan karena Windows tidak mengenali partisi Linux yang diformat dengan sistem file Ext2. Dengan menginstalasi sebuah driver gratis, Anda dapat mengajari Windows membaca partisi Ext2.

Download ‘Ext2 Installable File System for Windows’ dari www.fs-driver.org. Setelah proses instalasi selesai, Anda dapat mengakses partisi Linux dengan semua aplikasi Windows. Anda mendapatkan sebuah huruf drive yang bila perlu dapat Anda ubah melalui ‘IFS-Drives’ dalam Control Panel.

Tips: Jika suatu saat Anda kehabisan tempat di partisi Windows, pindahkan file swap ke partisi Linux. Untuk itu,

  • klik kanan ‘My Computer’
  • dan buka ‘Properties’
  • Dalam tab ‘Advanced’ cari kolom ‘Settings’ di bawah ‘System Performance’.
  • Selanjutnya klik ‘Advanced’ dan ‘Change’.
  • Sekarang Anda tinggal memindahkan file swap ke partisi Ext2.

0 komentar:

Arsip Blog

Pengikut

Search